Sabtu, 12 Januari 2013

Latihan Motor Part I #Harus Tenang

17.00 (110113), setelah puas makan maka pilihan untuk menghabiskan sore ini adalah ke PRPP, Semarang.
sore itu, dalam suasana yang sedikit mendung disertai semilirnya angin, saya diajak A Mas berselancar ke lokasi Pantai Marina Semarang.

Awalnya, saya kira kami akan duduk santai di pantai sambil menikmati indahnya lautan dan juga sunset yang menjadi menu ternikmat di sore hari. Begitu bahagianya hati ini, seperti bahagianya anak kecil yang diberi mainan baru. Namun, ternyata salah.

A Mas menghentikan laju motor tepat di jalan sebelum gerbang masuk Panati Marina. Dan akupun terkaget sambil bertanya penuh penasaran "ngapain berhenti di sini mas?"
"ini jalanan lumayan sepi. bagus buat latihan motor." A Mas menjelaskan dan langsung menyerahkan posisi depan untukku. Dan, sungguh aku sangat grogi...(mungkin groginya hampir sama pas awal bertemu sang kekasih.. :-D ).

Memang, untuk teman-teman yang pertama kali latihan naik motor sebaiknya dilakukan di lapangan atau jalanan sepi yang sekiranya tidak membahayakan.

Dengan perasaan was-was yang menyelimuti diri ini,  maka akupun berpindah tempat duduk. Ya, aku sudah memegang kemudi. Dan bisa gak bisa, aku harus menjalankan motor ini.

Satu dua kali aku enggan untuk menjalankan motor, karena takut kalo menabrak pinggiran  jalan. Untungnya A Mas memberi komando dan pengertian tentang cara naik motor. Hal yang terpenting saat naik motor adalah TENANG dan KONSENTRASI. Juga tanamkan dalam diri kita bahwa SAYA PASTI BISA.

Ada kalimat yang begitu menantang. Saat itu diucapkan A Mas di pertengahan aku menjalankan motor "dulu kan udah pernah bisa naik motor yang gigi, masak ini matic malah gak bisa?" (sumpah iki ngece banget.... tapi juga memotivasi se sebenarnya... :-D).


gambar diambil drai blog orang lain
Nah buat teman-teman yang ingin bisa naik motor, ayo latihan sekarang.. jangan takut karena Jika ada kemauan pasti ada jalan....

Selamat Berlatihan....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan jejak di blog saya.. :-)